Berita Terkini

PEMILIH PEMULA DI SMAN 1 KEMBANGBAHU TERIMA SOSIALISASI DARI KPU KABUPATEN LAMONGAN

Perjalanan tim dari KPU Kabupaten Lamongan menuju sekolah SMAN 1 Kembangbahu diikuti oleh seluruh jajaran KPU Kabupaten Lamongan. Siswa dan siswi serta dewan guru sudah menanti untuk pertemuan sosialisasi tentang pemilu dan penyelenggaraan pemilu diaula serambi masjid sekolahan karena gedung pertemuan SMAN 2 1 Kembangbahu masih dalam proses perbaikan. Rombongan tim dari KPU Kabupaten Lamongan diterima langsung oleh Kepala sekolah Purwanto diruang kerjanya dan didampingi oleh dewan guru yang lain. Pembukaan acara sosialisasipun dimulai dengan sambutan ucapan selamat datang dari pihak sekolah. Purwanto dalam sambutannya menyampaikan, kami sangat bersyukur KPU Kabupaten Lamongan bersedia melakukan sosialisasi disekolaj kami. Ini sangat bermanfaat bagi siswa kelas XII yang merupakan pemilih pemula. Ini tentunya menjadi informasi bagi siswa dan dewan guru tentang proses demokrasi dan kepemiluan. Dalam sambutan berikutnya disampaikan oleh Sekretaris KPU Kabupaten Lamongan Muhammad Muhadjir mewakili Ketua KPU. Dalam.sambutannya Muhadjir menuturkan, kami mohon maaf mewakili Ketua KPU todsk bisa hadir dalam.kegiatan sosialisasi kali ini karena ada acara rapat koordinasi di KPU Provinsi Jatim. Kami mewakili keluarga besar KPU Kabupaten Lamongan berterimakasih kepada pihak sekolahan yang memfasilitasi kegiatan sosialisasi dari KPU Kabupaten Lamongan ini. Kami berharap seluruh siswa yang merupakan pemilih pemula mengikuti kegiatan ini hingga usai. Pihak dari SMAN 1 Lamongan ini sangat luar biasa, banyak prestasi dari siswa dan siswi yang telah diraih cerita yang kami peroleh dari kepala sekolah dan beberapa guru. Ini menunjukkan bahwa sekolah ini adalah sekolah yang berprestasi. Kami melakukan sosialisasi sejak dini ini adalah juga dalam menghadapi Pilgub mendatang, pungkasnya. Kegiatan diteruskan dengan penyampaian materi sosialisasi penyelenggaraan pemilu oleh MH.Fatkhur Rohman selaku Divisi SDM dan Parmas./ftr

GURU SMKN 2 LAMONGAN KUNJUNGI KANTOR KPU KABUPATEN LAMONGAN

Pagi ini kantor KPU Kabupaten Lamongan kedatangan dewan guru dari SMKN 2 Lamongan. Kedatangan dewan guru ini adalah untuk melakukan koordinasi terkait sosialisasi kepada siswa yang merupakan pemilih pemula. Koordinasi ini dilakukan atas keinginan kepala sekolah SMKN 2 Lamongan untuk memastikan acara sosialisasi esok hari rabu tanggal 30 Nopember 2016. Wemphie Stevanus yang didampingi guru lainnya mendatangi kantor KPU Kabupaten Lamongan untuk memastikan agenda sosialisasi esok. Wempie menuturkan, kami datang ke KPU Kabupaten Lamongan ini adalah untuk memastikan bahwa kegiatan esok di sekolah kami berjalan sesuai rencana yang telah dikoordinasikan sebelumnya. Kami sangat senang dengan kegiatan sosialisasi ini, ini juga menambah keilmuan kepada siswa yang merupakan pemilih pemula. Kami dewan guru juga bisa memperoleh informasi tentang penyelenggaraan pemilu langsung dari KPU Lamongan. Fatkhur Rohman yang menerima kunjungan ini menyampaikan bahwa kedatangan dari pihak SMKN 2 Lamongan adalah untuk memastikan kesiapan kegiatan esok hari. Tuturnya, yang merupakan Divisi SDM dan Parmas. Hal serupa juga dibenarkan oleh Siswanto yang turut menemui dewan guru dari SMK 2 Lamongan ini. Siswanto menambahkan bahwa kunjungan ini adalah media koordinasi agar kegiatan besok berjalan lancar dan sesuai harapan bersama./ftr

PLENO KPU LAMONGAN PERSIAPKAN RAKOR PERENCANAAN ANGGARAN DAN RAKOR EVALUASI PROGRAM KERJA DIVISI TEKNIS

Awal pekan disibukkan dengan berbagai kegiatan dilingkungan KPU Kabupaten Lamongan. Pagi tadi, Divisi SDM dan Parmas MH.Fatkhur Rohman yang mendampingi Ketua KPU Imam Ghozali melakukan kegiatan Sosialisasi ke Pemilih Pemula di SMK Wahid Hasyim Kecamatan Maduran yang diteruskan dengan kegiatan Rapat Pleno di Kantor KPU Kabupaten Lamongan. Dalam rapat pleno yang dipimpin langsung oleh Imam Ghozali, Ketua KPU ini membahas evaluasi kegiatan dan persiapan rapat koordinasi yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jatim esok selasa dan rabu. Rakor yang membahas tentang perencanaan program dan Keuangan serta evaluasi program kerja divisi teknis ini dihadiri oleh Ketua KPU, Kasubbag Program dan Data Joko Saronto, Divisi Teknis Nursalam dan bendahara keuangan Iwan Tri Prasetya. Dalam rapat pleno ini juga dibahas tentang persiapan sosialisasi ke pemilih pemula di SMUN 1 Kembangbahu dan di SMKN 2 Lamongan untuk esok dan lusa hari. Persiapan teknis dalam program kegiatan dalam seminggu kedepan ini dibahas tuntas dalam rapat pleno kali ini termasuk keikutsertaan KPU Kabupaten Lamongan dalam lomba talenta yang akan dilaksanakan oleh Panitia HUT KORPRI Kabupaten Lamongan tanggal 30 Nopember sampai dengan 2 Desember 2016 pukul 12.00 sampai selesai di gedung Pendopo Lokatantra Pemkab Lamongan./ftr

SOSIALISASI PEMILIH PEMULA TERUS DILAKUKAN KPU KABUPATEN LAMONGAN, PAGI INI DI SMK WAHID HASYIM KECAMATAN MADURAN

Pagi yang cerah mewarnai lingkungan SMK Wahid Hasyim Kecamatan Maduran. Siswi dan siswi mulai mempersiapkan diri untuk mengikuti upacara Bendera Merah Putih yang dilaksanakan dihalaman sekolahan yang diikuti pula oleh seluruh seluruh dewan guru, staff dan karyawan sekolah. Tim KPU Kabupaten Lamongan yang dihadiri langsung oleh Ketua KPU Imam Ghozali yang didampingi oleh MH.Fatkhur Rohman selaku Divisi SDM dan Parmas diterima langsung oleh Kepala Sekolah Syufa’at yang didampingi oleh Wakasis Fathoni serta dewan guru lainnya. Sosialisasi kepemilih pemula ini dilaksanakan dalam bentuk sebagai Inspektur Upacara yang menjelaskan tentang regulasi tahapan pemilu dan syarat-syarat pemilih serta proses penyelenggaraan pemilu. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah MH.Fatkhur Rohman yang dalam amanat upacara disampaikan secara lugas tentang pemilu. Tepuk tanganpun menyelingi upacara bendera kali ini dengan diteriakkannya yel-yel pemilu membuat suasana menjadi ceria dan penuh semangat dari seluruh siswa. Penyampaiaan materi penyelenggaraan pemilu sejak dini kepada siswa adalah upaya KPU Kabupaten Lamongan untuk mensosialisasikan pemilu dan transformasi informasi dalam pelaksanaan pemilu, dalam beberapa waktu kedepan juga akan menghadapi Pilgub ditahun 2018. Fatur juga menyampaikan produk demokrasi melahirkan kepemimpinan daerah dan nasional sebagai wujud proses demokrasi serta kewajiban sebagai warga negara untuk mengikuti pemilu dan menentukan hak pilihnya, pungkasnya. Kegiatan ini diteruskan dengan ramah tamah diruang tamu sekolah yang diikuti oleh beberapa dewan guru dan kepala sekolah. Syufa’at yang merupakan kepala sekolah SMK Wahid Hasyim Kecamatan Maduran menyampaikan bahwa kegiatan ini bagus, informasi tentang pemilu sejak dini kepada siswa adalah wujud sosialisasi yang KPU Lamongan lakukan untuk terus dilakukan agar masyarakat khusunya siswa tau tentang regulasi penyelenggaraan pemilu. Kami sangat senang, SMK Wahas dijadikan tempat sosialisasi dari KPU. Kami berharap kegiatan semacam ini terus ada dan berlanjut kesekolah-sekolahan yang lainnya juga, pungkasnya./ftr

OPERATOR PENGELOLA WEBSITE KPU KABUPTEN LAMONGAN IKUTI BIMTEK KPDE PEMKAB LAMONGAN

Pengelolaan website adalah media transformasi informasi yang dimiliki oleh masing-masing lembaga pemerintahan daerah termasuk KPU Kabupaten Lamongan. Update berita kegiatan setiap harinya adalah transformasi informasi kepada publik, inovasi terus dilakukan agar tampilan website menarik dan tidak membosankan. Kegiatan yang diadakan oleh Kantor Pengolahan Data Elektronik pada hari Kamis tanggal 24 November 2016 berlangsung di ruang  Sabha Nirbawa Pemkab Lamongan ini dibuka langsung oleh Ibu Upik. Dalam Sambutannya Kepala Dinas Kominfo Bpk Erfan menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah media transformasi informasi dan ajang silaturahim antar operator website se SKPD Kab.  Lamongan. Jendela informasi ini juga disuguhkan dengan kontein yang menarik agar pengunjung tertarik untuk melihatnya. Maskur, pemateri dalam bimtek ini menyampaikan bahwa website Pemkab Lamongan ini selain di buka di komputer juga bisa kita nikmati dalam Smartphone yang berbasis android dan dapat di unduh secara gratis di Playstore diantaranya : Jendela Lamongan, Lamongan Digital, Lamongan City Guide dan Sambung Warga Lamongan. Dalam kegiatan ini, operator Website KPU Kabupaten Lamongan menjadi peserta aktif dalam bimtek ini. Bagus, operator Website KPU Kabupaten Lamongan menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh KPDE Lamongan ini bisa menjadi ajang tukar pemikiran dan pengalaman dalam pengelolaan website. Forum ini menarik, menyuguhkan cara pengelolaan website agar tampilannnya menarik. Cara pengelolaan informasi agar tersamapikan kepada publik dengan benar. Harapan saya, semoga kedepan jaringan internet sampai kedesa-desa secara optimal agar masyarakat bisa mengakses website dinas-dinas yang ada di Lamongan ini secara optimal dan dikantor desa juga difasilitasi jaringan internet oleh pemerintah daerah./ftr

PENGELOLAAN PERLENGKAPAN PEMUNGUTAN SUARA PASCA PENYELENGGARAAN PEMILU DIKAJI TUNTAS DALAM DISKUSI RUTINAN

Hari Kamis adalah  merupakan kajian rutin setiap minggunya yang diikuti oleh seluruh jajaran dilingkungan KPU Kabupaten Lamongan, sinau dan diskusi rutin kamisan membahas tuntas tentang PKPU Nomor 13 Tahun 2015 tentang pengelolaan perlengkapan pemungutan suara dan dukungan perlengkapan lainnya pasca penyelenggaraan pemilihan umum anggota DPR, DPD, DPRD, Presiden dan Wakil Presiden, Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota. Dalam diskusi kali ini pemateri adalah merupakan Anggota KPU Kabupaten Lamongan Divisi Pengelolaan Keuangan, Logistik dan Rumah Tangga Dewi Maslahatul Ummah. Dewi, dalam pemaparannya menyampaikan tentang tata cara pengelolaan barang mikik negara pasca penyelenggaraan pemilihan umum serta dukungan kelengkapan barang pemungutan suara serta kategori barang persediaan. Ia menuturkan pula tentang pembentukan panitia atau internal yang dikomandoi oleh Sekretatis KPU untuk membentuk panitia atau tim internal dalam melakukan penjualan atau pemusanahan surat suara dan formulir yang dikategorikan non arsip. Panitia atau tim internal ini berjumlah gasal beranggotakan paling kurang tiga orang dan dapat ditambah sesuai kompleksitas barang yang akan dijual atau dimusnahkan. Diskusi rutin yang dimoderatori Ketua KPU Kabupaten Lamongan Imam Ghozali ini digulirkan masukan pendapat dari peserta audiens, Miftahul Huda yang juga merupakan Kasubbag Umum. Huda juga menjelaskan bahwa sampai hari ini KPKNL Surabaya sudah membentuk tim untuk proses pelelangan atau pemusnahan surat suara pasca penyelenggaraan pemilu. Hal senada juga dibenarkan oleh Muhammad Muhadjir selaku Sekretaris KPU Kabupaten Lamongan. Kegiatan ini berlangsung hingga siang hari serta diteruskan dengan menunaikan ibadah solat dhuhur secara bersama-sama./ftr