SIAPKAN REKRUITMEN KPPS, KPU JATIM BUAT TAHAPAN PEMBENTUKAN BERSAMA KPU SEJATIM
Rakor yang diselenggarakan oleh KPU provinsi Jatim di Kabupaten Sidoarjo sejak kemarin menghasilkan poin penting dalam kesiapan pembentukan KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara).
Tahapan pembentukan KPPS sudah hampir tahapan pembentukan secara terbuka, ini adalah wujud kesiapan dalam menghadapi Pilgub Jatim 2018. Gogot Cahyo Baskoro yang merupakan Anggota KPU Provinsi Jatim Divisi SDM dan Parmas memaparkan materi pembentukan KPPS dan penyusunan timeline atau tahapannnya.
Kegiatan rakor ini kami buat adalah untuk evaluasi pembentukan badan adhoc pemilu dan kesiapan pembentukan KPPS untuk Pilgub Jatim. Kami undang semua anggota divisi SDM dan Kasubbag sejatim agar kesamaan persepsi dan keserentakan tahapan pembentukan KPPS, tutur Gogot. MH.Fatkhur Rohman dan Nikmah selaku Kasubbag Hukum mengikuti kegiatan rakor ini dan mereview semua yang disampaikan oleh Komisioner KPU Provinsi Jatim tersebut./ftr