RELAWAN DEMOKRASI KPU KAB LAMONGAN SEGMENTASI PENYANDANG DISABILITAS GELAR SOSIALISASI TATAP MUKA BERSAMA DISABLE MOTORCYCLE INDONESIA (DMI) CABANG LAMONGAN
Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Lamongan bersama Relawan Demokrasi segmentasi Penyandang Disabilitas mengelar sosialisasi tatap muka bersama Disable Motorcycle Indonesia (DMI) di sekertariat PPID cabang Lamongan, minggu (10/02).
“Penyandang Disabilitas adalah salah satu basis yang berpotensi menjadi pemilih yang signifikan dalam Pemilu Serentak 2019 mendatang” pungkas Ali Shodikin selaku ketua Relawan Demokrasi segmentasi Penyandang Disabilitas. Upaya untuk melakukan sosialisasi kepada penyandang disabilitas adalah salah satu upaya guna meningkatkan jumlah partisipasi masyarakat dalam Pemilu serentak 2019 mendatang.
“Sosialisasi yang dilakukan oleh KPU kab Lamongan serta Relawan Demokrasi segmentasi penyandang disabilitas bertujuan agar semua orang paham akan tahap Pemilu 2019 menatang” pungkas Dewi Maslahatul Ummah selaku narasumber dalam sosialisasi
Dalam sosialisasi narasumber menjabarkan materi mulai dari tahapan, jadwal kampanye , pemutakhiran data pemilih hingga simulasi Pemungutan suara di TPS.