Rapat Rutin 25 April 2022
Setiap senin, Sekretariat KPU Lamongan lakukan Rapat Rutin Mingguan. Rapat mingguan ini (25/04/2022) membahas Hasil Rapat Koordinasi yang dilaksanakan minggu lalu di KPU Kabupaten Bangkalan dan KPU Kabupaten Mojokerto oleh KPU Provinsi Jawa Timur.
Kasubbag Teknis dan Hubungan Partisipasi Masyarakat, Emi Setiawati, menjelaskan mengenai bagaimana pengelolaan media Sosial. KPU Kabupaten/Kota idealnya memiliki Media Sosial berupa Facebook, Twitter, Instagram, dan yang terbaru perlu memiliki akun Tiktok.
Sekretaris, Muhammad Yasser, menjelaskan mengenai Pengelolaan Anggaran dan Program. Kedepannya setiap kasubbag perlu memenuhi Laporan Pertanggung Jawaban sendiri-sendiri.
.png)