Berita Terkini

Rapat Konsolidasi Wilayah ASN KPU Se-Jawa Timur

Surabaya (kab-lamongan.kpu.go.id)- ASN KPU Lamongan hadir dengan lengkap dalam acara Rapat Konsolidasi Wilayah ASN KPU Se-Jawa Timur dengan tema “Siap Berintegritas Menyelenggarakan Pemilu 2024”. Rapat diselenggarakan pada tanggal 15-16 Desember 2023, mulai pukul 15.00 WIB di Hotel Wyndham Surabaya.
Ketua KPU Jatim, Choirul Anam dalam arahannya menyampaikan bahwa KPU telah menyelenggarakan tahapan Pemilu 2024 selama kurang lebih 18 bulan. Mulai dari proses verifikasi partai politik, pencalonan, pemutakhiran data pemilih hingga saat ini melaksanakan pengadaan dan distribusi logistik, serta yang juga penting yaitu tanggal 11-20 Desember 2023 untuk melakukan rekrutmen KPPS. Dalam rekrutmen KPPS, kebutuhan di Jawa Timur sebesar 844.662 orang, yang tentu hal tersebut tidak mudah, sehingga kerjasama antara Komisioner dan sekretariat sangat dibutuhkan.
M. Yasser, saat dimintai keterangan, menyampaikan bahwa ASN KPU Lamongan siap melaksanakan pemilu 2024 yang tinggal beberapa bulan lagi.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 28 kali