
Penyerahan Bendera Kirab Pemilu tahun 2024 Jalur V dari KPU Ngawi Jawa Timur ke KPU Sragen Jawa Tengah
kab-lamongan.kpu.go.id Sragen-Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) melaksanakan penyerahan antar provinsi, bendera Kirab Pemilu Tahun 2024. Kali ini Sabtu, 7 Oktober 2023 bendera diserahkan ke KPU Kabupaten Sragen Provinsi Jawa Tengah melalui KPU Kabupaten Ngawi.
Penyerahan dilakukan bersama dengan KPU Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Total sebanyak 150 orang menggunakan 52 kendaraan bergerak arak-arakan dari titik pemberangkatan. Tepatnya di Halaman Kepatihan Ngawi, Jl. Patiunus Ngawi pada pukul 10.00 WIB menuju Alun-Alun Sragen.
Ketua KPU Jatim Choirul Anam mengatakan berbagai kegiatan yang terselenggara dalam kirab Pemilu, selain untuk sosialisasi dan pendidikan pemilih juga sebagai sarana merekatkan seluruh komponen bangsa sekaligus meningkatkan partisipasi pemilih secara aktif.
KPU Lamongan hadir sebagai salah satu kendaraan yang mengikuti arak-arakan dari Kabupaten Ngawi menuju Kabupaten Sragen. Apel dilakukan di Museum Patihan, Ngawi, sebelum berangkat menuju Alun-Alun Sragen. Dalam proses kirab, di gapura perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah, KPU Jatim dan 38 KPU Kabupaten/Kota melakukan pelepasan 100 Burung perkutut sebagai bentuk seremonial dan doa agar Pemilu 2024 berjalan dengan lancar.