Berita Terkini

KPU KABUPATEN LAMONGAN MENGIKUTI BIMTEK PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR JAWA TIMUR TAHUN 2018

Daftar Pemilih merupakan elemen yang sangat penting dalam penyelengaraan pemilihan, baik   pemilihan umum maupun pemilihan kepala daerah. Baik dan buruknya daftar pemilih akan memengaruahi baik buruknya kualitas penyelenggaraan dan kualitas hasil pemilu. Jika daftar pemilihnya tidak baik, dapat dipastikan proses dan hasil pemilih akan tidak baik. Sebaliknya dengan daftar pemilih yang berkualitas, proses dan hasil peemilu akan menjadi lebih baik.

Untuk membuat hasil yang lebih baik, maka KPU Provisi Jawa Timur mengadakan kegiatan bimbingan teknis pemutakhiran daftar pemilih pemilahan gubernur dan wakil gubernur jawa timur tahun 2018. Dalam kegiatan yang bertempat di Sun City hotel Sidoarjo pada tanggal 18 – 19 Desember 2017 tersebut derdapat 3 perwakilan dari KPU Kabupaten Lamongan di antaranya adalah IMAM GHOZALI ketua KPU Kabupaten Lamongan, JOKO SURONTO Kasubbag program dan data KPU Kabupaten Lamongan serta BAGUS WIDYA S Operator Sidalih KPU Kabupaten Lamongan.

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk peningkatan kapasitas dan penyamaan pemahaman terkait tata cara pemutakhiran data pemilih” ujar  IMAM GHOZALI di selah kegiatan bimtek tersebut.mif

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 25 kali