JUM’AT GIAT BERSIH KANTOR
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lamongan laksanakan giat bersih kantor setiap hari jum’at. (30/08/2019)
Awinoto Kasubag Teknis dan Hupmas KPU Kabupaten Lamongan mengajak seluruh jajaran kesekretariatan mulai dari kasubag sampai dengan staf untuk membersihkan daun-daun yang berjautuhan karena musim pengarau serta rumput-rumput liar yang mulai tumbuh di halaman KPU Kabupaten Lamongan.
Selain membersihkan di halaman kantor Pak Awi (panggilan sehari-harinya) juga mengajak membersihkan yang di dalam kantor. Terlebih di ruang RPP (Rumah Pintar Pemilu) karena waktu Pemilu 2019 kemarin di gunakan sebagai tempat menyimpan sementara Kotak dari PPK.
“Kotak-kotak kita pindah semua ke gudang sebagaimana tempat mestinya. Akan Kita fungsikan lagi RPP ini sebagai edukasi atau pembelajaran tentang kepemiluan, mengingat sebentar lagi Pilkada akan kita hadapi” pungkasnya (Eks)