Berita Terkini

JUM’AT CERIA SENAM SEHAT BERSEMANGAT

Kegiatan Jum’at Ceria diawali dengan kegiatan senam kebugaran, alunan musik mengiringi setiap gerakan yang diperagakan oleh instruktur, Umi Hanik.

WhatsApp Image 2016-08-12 at 10.01.38Pesertapun mengikuti setaip gerakan yang dijalankan oleh instruktur. Senam kebugaran selalu diiringi dengan canda tawa, apalagi saat salah satu peserta senam tidak begitu bisa memeperagakan gerakan yang dilakukan oleh peserta senam lain.

Keceriaanpun begitu tampak terasa, alunan musik menambah semangat setiap gerakan senam ini. Jum’at ceria adalah kegiatan yang sudah direncanakan pada rapat pleno dan rapat koordinasi dengan jajaran Komisioner, Sekretaris dan Kasubag KPU Kabupaten Lamongan.

Kegiatan jum’at ceria diantaranya adalah kegiatan senam kebugaran dan diteruskan dengan kegiatan Gladi Bersih Upacara Bendera untuk memperingati HUT RI Ke-71.

WhatsApp Image 2016-08-12 at 10.01.40“Senam kebugaran ini sangat menyenangkan, banyak manfaat yang kami dapatkan. Badan sehat, kerja semangat lagi. Capeknya hanya sebentar, terus ceria lagi, semangat lagi”, tutur Purwanti salah satu PNS di KPU Kabupaten Lamongan./ftr

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 27 kali