Apel Pagi Perdana Sekretaris Baru KPU Kabupaten Lamongan
Ada yang berbeda pagi hari ini di KPU Kabupaten Lamongan. Apel minggu kedua di Bulan Januari ini (Senin, 10/01/2022), dipimpin oleh Muhammad Yasser, Sekretaris baru KPU Kabupaten Lamongan yang dilantik per tanggal 5 Januari 2022. Seluruh peserta apel terdiri dari staff dan mahasiswa magang.
Muhammad Yasser sebelumnya menjadi Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Logistik di KPU Kabupaten Bangkalan. Saat ini Yasser diberikan amanah sebagai sekretaris KPU Kabupaten Lamongan. Yasser menyampaikan perkenalan diri sebagai Sekretaris. Selain itu Yasser juga menyampaikan amanat apel, “di Pertemuan yang bertepatan dengan awal tahun ini tentunya ada banyak laporan akhir tahun atau rencana awal tahun yang perlu kita penuhi.” Di akhir apel, Yasser berharap agar bisa bekerja sama dengan baik ke depannya demi memajukan KPU Kabupaten Lamongan.