Rapat Staf Rutin, KPU Lamongan Perkuat Koordinasi Akhir Tahun dan Persiapan Program 2026
Lamongan, kab-lamongan.kpu.go.id- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lamongan menggelar rapat staf rutin dalam rangka penguatan koordinasi internal, Senin (15/12/2025), bertempat di aula KPU Kabupaten Lamongan.
Rapat dipimpin oleh Sekretaris KPU Kabupaten Lamongan, M. Yasser, dan dihadiri oleh para Kepala Subbagian (Kasubag) serta seluruh staf di lingkungan sekretariat KPU Kabupaten Lamongan. M. Yasser menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi yang solid antar subbagian sebagai kunci keberhasilan pelaksanaan tugas kesekretariatan.
“Koordinasi yang baik menjadi fondasi utama dalam mendukung kelancaran seluruh tahapan dan kegiatan kelembagaan. Menjelang akhir tahun, seluruh agenda harus dituntaskan dengan tertib, sekaligus disiapkan perencanaan yang matang untuk tahun depan,” ujar M. Yasser.
Dalam rapat tersebut, dibahas evaluasi dan pemetaan agenda kerja masing-masing subbagian menjelang akhir tahun 2025, sekaligus perencanaan awal program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026. Setiap subbag memaparkan progres pekerjaan, kendala yang dihadapi, serta rencana tindak lanjut guna memastikan seluruh program berjalan sesuai dengan ketentuan dan jadwal yang telah ditetapkan.
Selain itu, rapat juga membahas pelaksanaan Pemutakhiran Data Partai Politik Berkelanjutan melalui Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL). Pembahasan ini menekankan pentingnya pemutakhiran data secara berkala dan akurat sebagai bagian dari upaya menjaga validitas data partai politik serta mendukung kesiapan kelembagaan KPU.
Rapat turut menyoroti rencana kegiatan tahun 2026, salah satunya pelaksanaan Arsip Alih Media yang akan dijalankan oleh masing-masing Kasubbag. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan tertib administrasi, keamanan dokumen, serta efisiensi pengelolaan arsip di lingkungan sekretariat KPU Kabupaten Lamongan.
Melalui rapat staf rutin ini, diharapkan seluruh jajaran sekretariat KPU Kabupaten Lamongan dapat meningkatkan sinergi, kedisiplinan, serta profesionalisme dalam bekerja, guna mendukung kinerja kelembagaan yang efektif dan berkelanjutan.
[ris/riq]