KPU Kabupaten Lamongan menggelar Forum Konsultasi Publik Evaluasi Survei Kepuasan Masyarakat di KPU Kabupaten Lamongan
kab-lamongan.kpu.go.id Lamongan-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lamongan melaksanakan Kegiatan Forum Konsultasi Publik pada Selasa(11/11/2025) yang diikuti oleh seluruh jajaran sekretariat dan staf serta para Instansi, Organisasi dan akademisi di Aula KPU Kabupaten Lamongan.
Kegiatan Forum Konsultasi Publik ini merupakan kegiatan untuk menindak lanjuti hasil Survey Kepuasan Masyarakat (SKM) yang sudah dilakukan sebelumnya. Hasil SKM ini ditampilkan kepada para undangan lalu diberikan tanggapan. Tanggapan ini diberikan oleh masing masing Instansi seperti POLRES, KODIM, Disdukcapil, Bakesbanpol, Kejaksaan dan Lapas. Akademisi dari Unisda Lamongan dan Universitas Islam Lamongan serta Organisasi PD Muhammadiyah juga turut hadir dan memberikan tanggapan. Para undangan turut memberikan tanggapan yang positif dan juga saran yang diberikan yaitu berupa jumlah responden yang bisa diperbanyak dan dapat disosialisasikan lebih luas agar hasilnya lebih baik.
Melalui kegiatan ini, KPU Kabupaten Lamongan diharapkan semakin optimal dalam melayani masyarakat serta turut meningkatkan kerjasama antar lembaga dan akademisi agar peningkatan partisipasi masyarakat dalam pemilu dan pilkada mendatang tercapai.
